BUNGO,JCN – Kecelakaan Maut yang memakan korban jiwa kembali terjadi di Kecamatan Pelepat Km 35 arah Bangko. Dua korban tewas seketika dilokasi kejadian, seorang Ibu berinisial EA (45) dan anak AF (4) ditemukan bersimbah darah dan sudah tak bernyawa.
Kecelakaan maut ini terjadi tepat didusun Dwi Karya Bakti kecamatan Pelepat Bungo pada selasa, (2/3/2021) sekira pukul 11.48 WIB, antata truck angkutan sawit BG 8095 EG dengan minibus jenis Wuling BH 1858 SD.
Informasi yang didapat JCN, kecelakaan ini terjadi lantaran minibus Wuling yang melaju dengan kecepatan tinggi ditengah guyuran hujan yang sangat lebat, tidak menyadari ada truck bermuatan sawit yang sedang mengalami pecah ban dan berhenti disisi jalan.
Minibus Wuling menghantam bak truck dari belakang hingga sebagian minibus tersebut hancur. Korban yang berada disamping sopir seketika tewas dengan kondisi mengenaskan.
Suara menggelegar yang ditimbulkan akibat kecelakaan tersebut mengagetkan warga sekitar yang seketika berhamburan menuju asal suara.
“Suaranya kencang sekali, minibus Wuling hancur karena menghantam bagian belakang truck. Kami segera memberikan bantuan walau hujan lebat,”ungkap salah seorang warga yang ikut dalam evakuasi korban.
Informasi terakhir yang diterima JCN, selain korban meninggal dunia, terdapat beberapa korban lain yang mengalami luka berat dan luka ringan dan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Bungo.
“Kecelakaan maut ini sudah ditangani Polisi dan par korbn juga sudah dilarikan kerumah sakit. Lebih jelasnya tanya langsung ke Pak polisi,”terang warga tersebut sembari menunjuk Polisi yang tengah melakukan evakuasi kendaraan.
Penulis : Onrich
Komentar